Tata Cara Mengendarai Motor Moge

Posted on

Motor moge yang pastinya sudah sering anda lihat berkeliaran saat hari Minggu, Hal ini tidak terlepas dari kegiatan Sunmori atau Sunday Morning Ride.
Menggunakan motor moge tentu sangat memiliki sensasi yang berbeda dibanding dengan motor lainnya yang tenaga dan bobotnya pun tidak memiliki besar seperti moge. Sehingga membutuhkan kemampuan yang khusus untuk mengendalikannya.

Tata Cara Mengendarai Motor Moge
Tata Cara Mengendarai Motor Moge

1. Berkendara Dengan Motor Moge Hati-hati Dalam Membuka Gas

Seperti motor gede dibekali dengan kapasitas mesin yang lebih besar. karna power dan kekuatan yang dihasilkan oleh mesin juga akan lebih gila dan liar.
Dengan power yang cukup besar yang dihasilkan oleh mesin, tarikan gas pun harus anda diperhatikan dengan membuka gas secara perlahan laju motor moge sudah cukup beda dengan kapasitas motor lainnya.

2. Menyeimbangkan Posisi Tubuh Saat Mengendarai

Perlu anda pahami dan inget bodi motor moge yang berukuran jumbo seringkali membuat seseorang kehilangan banyak tinggi badannya. Pengendara juga harus mempelajari teknik-teknik menyeimbangkan posisi tubuh saat berkendara dengan moge dan Pastikan bahwa kaki pengendara juga cukup kuat dan bisa digunakan untuk menopang beban pada saat berhenti sesaat di lampu merah.

3. Standar Samping Saat Akan Menaiki Moge

Bagi anda yang memiliki postur tubuh kecil, upayakan saat akan menunggangi motor seringkali menjadi masalah utama.
Dengan postur tubuh yang kecil terutama bisa menurunkan standar sampingnya terlebih dahulu baru bisa menungganginya.

4 Penggunaan rem yang tepat dan benar

Dengan cc mesin yang sangat besar dan tarikan gas yang cukup liar, anda harus pandai dalam menggunakan rem saat berkendara dan pastikan untuk mengetahui karakteristik tuas rem dan anda harus kenali jarak main rem saat berkendara di jalan raya agar mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mengerem dari jarak yang sudah ditentukan.

5 Posisi tubuh selalu tegak

Posisi terbaik yang benar dalam mengendarai atau menunggangi motor gede adalah posisi tubuh selalu tegak dan paha menempel pada tangki. Selain itu karna berfungsi untuk mengurangi rasa lelah dan memudahkan anda dalam mengendalikan motor saat berkendara.

Inilah 5 Motor Harley Davidson Legendaris

Posted on

Siapa yang tidak kenal sama motor jenis Harley Davidson. Motor besar yang mampu mengeluarkan suara gagah di jalan. Kehadirannya pun selalu menyita perhatian pengguna jalan yang lain.

Di ranah permotoran, usia Harley-Davidson berusia sekitar ratusan tahun. Pabrikan yang berbasis di Milwaukee, Wisconsin, Amerika Serikat ini didirikan pada tahun 1903. Wiliam A. Davidson, William S. Harley, Walter Davidson, dan Arthur Davidson mereka merupakan sosok di balik nama besar Harley-Davidson.

Selama 114 tahun, Harley-Davidson tentu saja memiliki segundang motor andalan. Sepanjang sejarah ada lima model yang paling fenomenal. Berikut ulasan selengkapnya:

1. 1936 El Knucklehead

Harley Davidson Legendaris

“Knucklehead” yang ikonik. Mesin V-twin 61 kubik-inci di atas katup yang diperkenalkan oleh Harley-Davidson pada awal 1936 adalah sepeda motor bersejarah dan salah satu sepeda motor Amerika terpenting yang pernah dibuat. Namun hingga saat ini, masih belum pasti apakah Harley akan merilis motor tersebut untuk dijual.

2. 1961 Duo Glide

Gaya motor Duo Glide begitu kental dengan aura tahun 1950-an. Bentuk dari spakbor depan dan belakang dengan warna silver jadi ciri khas. Duo Glide mengusung mesin 1.208 cc berpendingin udara, V-twin. Motor Duo Glide meluncur pada tahin 1961.

Harley Davidson Legendaris

Selain itu posisi duduk dibuat rendah dengan tangki bensi kacang membuat motor ini begitu ikonik. Bagi yang melihat Duo Glide saat ini, pasti anda akan membayangkan seakan-akan berada pada tahun 50-an.

3. 1986 Sportster

Harley Davidson Legendaris

Model motor Sportster ini merupakan motor pertama  yang menggunakan mesin Ironhead, Evolution, atau Evo dan tersedia dengan kapasitas yang berbeda yaitu 883 cc atau 1.100 cc.

Motor Sportster ini dikenal memiliki radius putar yang cukup aneh, membuat repot pengendaranya ketika ingin putar balik.

4. XR-750

Motor ini terkenal karena jasa seorang Even Knievel. Harley-Davidson XR-750 jadi andalannya dalam melompati deretan mobil dan truk pada tahun 1970-an.

Harley Davidson Legendaris

XR-750 bukanlah motor yang di produksi untuk digunakan untuk keseharian. Walaupun begitu, desainnya bisa di bilang unik.

Terlebih lagi model ini merupakan bagian dari sejarah karena berhasil menjuarai 29 dari 37 gelar yang di perebutkan dalam AMA Grand National di AS.

5. VRSCA V-rod

Di Amerika Serikat bukan cuma punya istilah muscle car, ada juga muscle bike yang di buat oleh Harley-Davidson.

Mesin bertipe Revolution yang jadi jantung mekanisnya berbasis VR-1000 yang di kembangkan oleh Porsche pabrikan sportscar asal Jerman.

Tenaga yang di keluarkan motor VRSC V-rod sebesar 115 Tk, yang di bantu mesin V-twin berkapasitas 1.130 cc.

DUCATI BERAWAL DARI PRODUSEN KOMPONEN RADIO SEKARANG JADI PABRIK MOGE

Posted on

Siapa yang tidak kenal dengan brand motor yang sangat terkenal, selain dikenal dengan produknya juga dikenal dengan harganya yang memang tidak murah. Karena Ducati ini merupakan andalan bagi Italia soal produsen sepeda motor, sebab mempunyai performa yang tinggi serta baik disana. Ducati sendiri mulai harum dan tercium saat motornya tersebut digunakan untuk balapan dan meraih juara dalam balapan tersebut. Sehingga Ducati sendiri selalu dihubung – hubungkan dengan keberhasilan yang diraih oleh para pengendaranya.

Untuk kamu yang belum mengetahui, bahwa Ducati itu pada awalnya tidak ada hubungannya sama sekali dengan roda dua. Mungkin yang memang baru tahu sekarang, menyangkanya bahwa Ducati itu merupakan merek yang mengeluarkan kendaraan roda dua. Padahal dari awal dibangunnya Ducati pada tahun 1926, dia merupakan produsen komponen radio. Untuk pabriknya sendiri itu terletat di Bologna, Italia. Tidak hanya produsen dari komponen radio tetapi juga membuat vakum kondensor.

Nama Ducati yang sudah meluas ini dibangun oleh ketiga bersaudara yang bernama Adriano, Bruno, serta Marcello Ducati serta ayah mereka yaitu Antonio. Pada saat itu nama perusahaan mereka adalah Societa Scientifica Radio Brevetti Ducati. Ketika tahun 1930 Ducati memang sangat berhasil dalam bidangnya, tetapi ketika terjadinya Perang Dunia II membuat produksi menjadi terhenti. Karena pada saat itu Jerman sedang menguasai pabrik Ducati, hal seperti ini terjadi pada tahun 1943.

Ternyata kemundurannya tidak terjadi saat itu saja, keadaan pun semakin memburuk pada tahun 1944 bulan Oktober dimana pabrik runtuh karena terkena bom yang berasal dari pasukan sekutu. Sehingga para bersaudara tersebut harus memutar otak, bagaimana caranya mereka harus kembali membangkitkan perusahaan mereka tersebut.

Sesudah berakhirnya Perang Dunia II, ini menjadi awal kembal untuk tiga bersaudara dalam membangun strategi bisnis yang akan dilakukannya. Hanya saja perusahaan yang mereka rakit kembali tidak berjalan dengan komponen radio, berganti menjadi otomotif dan transportasi. Karena mereka melihat bahwa terdapat peluang setelah perang dunia II usai, para penduduk Italia membutuhkan kendaraan dengan harga yang terjangkau.

Di tahun 1946 Ducati mengeluarkan motor kecil dengal mesin 50 cc Cucciolo. Tetapi mesin tersebut dapat ditempel, sehingga dijual terpisah dengan motornya. Ini bertujuan agar mereka dapat memasangkan mesin tersebut ke sepeda milik pribadi. Melihat keberhasilan yang didapatkannya ini begitu nyata, membuat Ducati menjadi fokus dengan bidang otomotif moge. Lalu di tahun 1949 Ducati meluncurkan motor dengan warna merah menyala, yang diberi nama dengan Ducati 60.

PENGEROYAKAN TNI OLEH SATU ANGGOTA KLUB MOGE DI SUMATERA BARAT

Posted on

Perilaku yang tidak manusiawi ini dilakukan oleh satu anggota dari klub motor gede atau gede yang berinisial BS. Dimana melakukan perbuatan yang tidak patut dicontoh dimana pengeroyakan kepada dua anggota TNI Kodim 0304. Pelaku tersebut akhirnya dijatuhi hukuman dengan 3,5 bulan kurungan penjara.

Hukumannya tersebut sudah diputuskan dalam sidang, dimana majelis hakim Pengadilan Negeri Bukittinggi, Sumatera yang menyatakan bahwa pelaku tersebut bersalah dan akan dijatuhi hukuman kurungan penjara. Tetapi vonis yang sudah dijatuhkan tersebut ternyata lebih rendah, bila dibandingkan dengan tuntutan dari JPU atau Jaksa Penuntut Umum yang memberikan tuntutan selama enam bulan kurungan penjara tersebut.

Pelaku yang melakukan pengeroyakan tersebut memang masih berusia di bawah umur, dimana dia melakukan kejahatan dengan mengeroyok TNI membuat orang sampi dengan terluka. Selain itu juga hakim yang memberi putusan, bahwa pidana tersebut sudah dikurangi saat masa penangkapan serta penahanan.

Berita ini menjadi geger ketika terdapat video yang merekam anggota TNI yang sedang dikeroyok oleh pengendara motor gede atau moge. Tentunya video yang tersebar di media social tersebut akhirnya menjadi viral dan perbicangan oleh warga net. Video yang di unggah oleh akun akun Instagram @reposterminang. Isi dari video tersebut memperlihatkan bagaimana korban yang di dorong sampai terjatuh, serta ada satu pelaku yang melayangkan tendangannya kea rah kepala korban..

Setelah melakukan pemeriksaan yang lebih lanjut, ternyata motor gede atau moge yang berjumlah lima unit tersebut tidak mempunyai surat kepemilikian bermotor atau bodong. Hasilnya maka permasalahan ini akan diserahkan kepada Bea Cuka untuk dapat menindak lanjuti lebih dalam lagi.

“Dari 24 moge yang kita amankan, lima unit bodong, satu unit sedang dalam pengajuan administrasi, enam unit lengkap dan sisanya 12 unit masih dalam tahap pemeriksaan,” ucap Stefanus Satake Bayu Setianto selaku Kabid Humas Polda Sumbar Kombes.

Pada awalnya saat sedang dilakukan pemeriksaan ini terkena kasus tentang pemalsuan surat pada pasal 263 KUHP. Hanya ketika sedang dilakukan pemeriksaan dengan lebih mendalam, ternyata tidak ditemuka surat kepemilikan dari lima unit motor gede tersebut. Membuat kasus ini akan diperiksa lebih dalam oleh Bea Cukai.

Keluarga dari kelima anggota motor gede tersebut menghaturkan perhomonan maafnya kepada masyarakat secara terbuka. Karena ternyata keluarga mereka ini mendapatkan terror dari warga net, bahkan sampai merambat ke bisnisnya. Sehingga permintaan maaf mereka lakukan dengan terbuka. Memang pelaku tidak hanya anak yang berusia dibawah umur, tetapi ada juga yang sudah berkeluarga.