Honda akan menghadirkan motor terbaik yang siap dikabarkan akan meluncur di tahun 2021 ini. Dimana motor ini memiliki desain yang mumpuni dengan fitur yang luar biasa. Motor ini juga akan memiliki mesin yang berkapasitas besar dan berbagai fitur yang terhitung cukup berlimpah. Selain itu, Forza ini juga menggunakan mesin berkapasitas 745 cc paralel dua silinder 8-klep SOHC berpendingin air. Dimana mesin ini akan menghasilkan dan menyemburkan tenaga maksimal sebesar 54 dk di putaran 6.750 rpm dan torsi maksimal sebesar 69 Nm pad aputaran 4.750 rpm.

Sistem transmisi Dual Clutch Transmission (DCT) 6 percepatan ini juga ikut tersemat. Dimana motor ini sering dibawa secara automatic atau manual. Untuk sistem pengereman motor ini hampir smaa dengan honda X-ADV. Tidak hanya itu saja, motor ini juga menggunakan double disc brake radial serta kaliper empat piston dari Nissin dan juga ABS dual channel. Untuk sistem peredamannya sendiri menggunakan shockbreaker upside down bagian depan sebesar 41 mm dan bagian belakang menggunakan monoshock yang telah dilengkapi dengan pro-link.

Motor ini juga telah dilengkapi traction control dnegan 3 mode berkendara, yaitu standard, sport, dan juga rain. Dimana motor ini akna memberikan titik tengah yang seimbang antara penyaluran tenaga mesin, brake engine, HSTC, dan juga ABS yang tinggi.

Untuk mode sport ini penyalurantenaga dan pengereman akan lebih agresif dengan berbagai intervensi HSTC rendah dan juga kinerja ABS yang tinggi. Sedangkan mode Rain, tenaga mesin akan diminimalisir, pengiriman, dan pengereman, serta input HSTC dan ABS yang terhitung cukup tinggi. Tiga mode berkendara ini akan menyediakan mode USER yang bisa kalian setting sesuai dengan keinginan para pengguna. Moge skuter matic ini memiliki beberapa fitur menarik seperti melakukan panggilan telepon, memilih musik, serta navigasi melalui perintah suara. Canggih sekali bukan? Tunggu kabar peluncuran resmi skuter matic mumpuni ini ya sobat moge!